Berita  

Plt Bupati Bangkalan Hadiri Halal Bihalal TP PKK, Momentum Saling Mengevaluasi Diri

Plt Bupati Bangkalan Hadiri Halal Bihalal TP PKK, Momentum Saling Mengevaluasi Diri

Bangkalan — Jurnal Hukum Indonesia.–

Pelaksana Tugas (Plt) Bupati Bangkalan Drs Mohni MM menghadiri acara Halal Bihalal yang digelar TP PKK Kabupaten Bangkalan di Pendopo Agung, Rabu (03/05/2023). Hadir dalam kesempatan itu sejumlah pejabat utama Pemkab Bangkalan.

Plt Bupati mengatakan, bulan syawal yang disemarakkan kegiatan halal bihalal merupakan momentum pengingat dan penebus rasa kekhawatiran apabila memiliki kesalahan terhadap orang lain. Mohni menekankan pentingnya kegiatan tersebut dalam rangka membangun kebersamaan hingga kesadaran hidup berbangsa dan bernegara.

BACA JUGA :  Presiden Hadiri Rapim TNI-Polri Tahun 2022

“Apa yang bisa kita ambil dari halal bihalal, yang pertama membangun kebersamaan. Mari kita jalin kebersamaan, sesama pengurus, sesama warga, dan juga meningkatkan kontribusi bagi masyarakat,” ujarnya.

Dikatakannya, Halal bihalal juga baik untuk memperkuat Habluminannas, dimana sebagai makhluk sosial, setiap orang berkewajiban untuk saling membantu. Selain itu, halal bihalal merupakan momentum untuk saling memaafkan dan mengikhlaskan.

“Halal bihalal ini juga momentum yang baik untuk meningkatkan kesadaran kita. Kesadaran berbangsa dan bernegara, meminimalisir kesalahan dan mengevaluasi diri, bermuhasabah,” kata Mohni.

Tinggalkan Balasan